Mar 13, 2015

Cara Membuat Tepung Self-Rising

Saya sering sekali menyebutkan self-rising flour dalam resep di blog maupun facebook karena jenis tepung ini membuat tahapan baking jadi agak lebih praktis dikarenakan kita tidak harus menakar baking powder dan garam yang akan dicampurkan ke dalam tepungnya.

Beberapa orang menanyakan, dimana membeli jenis tepung ini dan tentunya jawabannya adalah di TBK atau di supermarket haha. Harganya memang lumayan lebih mahal dari terigu biasa, yang ukuran 400gr biasanya dijual seharga 12.000 atau bahkan 14.000 (ini harga Jakarta lho ya, mungkin di kota lain jauh lebih mahal lagi). Nahhh... untuk menyiasati harga yang agak mahal ini, disini saya akan ajarkan cara membuat tepung self-rising dengan bahan-bahan yang lebih mudah ditemukan di warung atau mini market terdekat (tau sendiri lahhh ibu-ibu haha, kalau bisa irit dan bikin sendiri, ngapain beli... yoi yoi kan buuuu?)

Homemade Self-rising Flour 
by Rina Laurence
Bahan-bahan:
  • 1 Cup (140gr) terigu serba guna
  • 1/2 sdt baking powder*
  • 1/4 sdt garam
Campur rata, aduk, lalu ayak 3x.

*) penggunaan baking powder bisa ditambah sampai maksimal 1sdt per takaran 1 cup terigu serba guna.

VoilĂ ! C'est tout! Gampang banget kan bikin tepung self-rising di rumah. Kalau sering baking, bikin aja takaran 4x atau 10x lipat dari resep tersebut lalu simpan di wadah kedap dan silahkan gunakan saat ada resep yang menyebutkan penggunaan self-rising flour.

Kalau ada yang penasaran shelf life alias masa sampai kadaluarsanya, semua tergantung masa kadaluarsa yang tertera pada kemasan bahan-bahan yang Anda gunakan untuk meracing self-rising flour rumahan ini. Perlakuan terhadap tepungnya juga berpengaruh, misalnya disimpan dalam wadah tapi sering lupa ditutup, ini bisa merusak kualitas baking powdernya dan pastinya bisa juga mengundang kuman & bakteri jahat huahahaha apa sih bahasanya yang merusak kualitas tepungnya. Makanya pastikan untuk menyimpan tepung di wadah yang bersih dan tertutup yaaa supaya awet tepungnya.

Ok, sekarang waktunya untuk menyebarkan ilmu yang walaupun cuma sedikit ini tapi bisa bermanfaat bagi para pecinta baking. Jangan ragu klik share lah yaaa ;)




0 replies:

Post a Comment

Have you got any question(s) related to the recipe above? Don't hesitate to shoot it here! [Comments are moderated to keep this blog spam and troll free]